Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Ice Cream Cake, Simple dan Mudah

Skuywaca News -- Hallo sobat, karena sekarang masih pandemi dan banyak masyarakat yang pastinya menghabiskan waktunya untuk dirumah Dan pastinya juga bosan mau ngapain kan? 

Nah, kami mau berbagi resep buat anda semua dan anda juga bisa mencobanya untuk dimakan bersama sambil nonton tv dan bersantai. 

Cara Membuat Ice Cream Cake, Simple dan Mudah

Karena kita semua masih takut keluar rumah untuk membeli snack atau makanan lainnya,maka dari itu kami akan berbagi resep cara membuat Ice cream cake. Untuk resepnya sendiri,anda bisa membacanya dibawah ini.

Bahan Vanila Ice cream:

500 ml fresh cream

750 ml susu full cream

5 kuning telor

200 gr gula pasir

Vanila atau lainnya

1 sdt gelatin powder

Bahan peach ice cream:

500 ml fresh cream

750 ml susu full cream

5 Kuning telor

200 gr gula pasir

1 sdt gelatin powder

Pure peach(buah peach kalengan) / anda bisa menggunakan buah lainnya.

Cara membuat ice cream cake

Untuk vanila dan peach, sebenernya sama aja cara membuatnya.

1. Kocok kuning telor dengan sedikit gula dengan cara au bain marie sampai mengembangkan,sisihkan.

2. Panaskan susu dengan sisa gula pasir sampai mendidih, dan terus sampai dipanaskan dengan api kecil.

3. Masukan 2 centong susu panas ke kocokan telor, aduk rata lalu masukan kocokan telornya kedalam susu sambil diaduk searah sampai adonannya mengental, pastikan menggunakan api kecil setelah itu matikan api.

4. Masukan fresh cream dan gelatin, aduk rata sampai gelatin lumer semua.

5. Dinginkan semalaman atau minimal 8 jam.

6. Proses di ice cream maker sampai jadi atau anda bisa mengikuti instruksi dari pabriknya.

7. Dan buat vanila ice cream, ekstrak vanila nya dimasukan barengan dengan gelatin powder, kalau yang peach,puree paechnya masuk pas adonan mau dimasukan ke ice cream maker atau ICM.

Cara Merakit Jadi Ice Cake

1. Sediakan 1 buah sponge cake ukuran diameter 22 cm, belah jadi 2 siapkan 2 loyang ukuran diameter 20 cm. 

2. Alasi loyang pakai plastik lengket,biarkan sisanya menjulur keluar keloyang, bikinnya dua lapis biar kuat pas mau keluarin kuenya.

3. Taruh kue didasar loyang,siram dengan es krim yang baru keluar dari ICM

4. Bekukan selama 2 jam, dan sementara yang lapisan pertama lagi dibekukan sekitar sejam, kemudian proses lapisan selanjutnya juga di bekukan.

5. Kalau sudah jadi siram diatasnya lapisan pertama,lalu bekukan semalaman, dan keluarkan ice cake dari loyang dengan cara dihair dryer pinggir loyang dulu sampai agak hangat, lalu tarik plastik lengketnya.

6. Siap dihias dan disajikan.

Nah, gimana nih mudah dan praktis kan? Buat anda yang bingung mau membuatnya untuk dimakan atau dijual anda bisa menggunakan cara tersebut.

Penutup

Terimakasih sudah mengunjungi artikel kami semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan bagi kita semua. Dan jangan lupa untuk mengunjungi artikel kami selanjutnya. Selamat Mencoba.